Home » » Ternyata di Belanda ada Piramida Loh

Ternyata di Belanda ada Piramida Loh

Written By Fransiska on Jumat, 16 Agustus 2013 | 00.05

Tidak cuma Mesir, Belanda juga punya Piramida. Piramida yang dibangun pada tahun 1804 ini dibuat mirip dengan Piramida Khufu yang ada di Mesir.

                  

Pada tahun 1804, tentara Prancis membangun piramida di Austerlitz, Utrecht, Woudenberg, Belanda. Mereka membangun piramida mirip dengan yang ada di Mesir sebagai landmark.

Dari Atlas Obscura, Jumat (16/8/2013), nama Piramida Austerlitz diberikan setelah kemenangan Napoleon dalam Perang Austerlitz pada tahun 1806. Bangunan asli piramida bukanlah yang ada seperti saat ini.

Awalnya, bangunan ini terbuat dari tanah dan pasir yang disusun mengundak. Untuk membangun piramida tersebut, hanya dibutuhkan sekitar 27 hari saja. Di puncak piramida, ada menara menjulang yang terbentuk dari kayu.

Tapi piramida dengan bahan bangunan seperti itu cepat sekali rusak terutama jika terkena angin dan hujan. Tak ingin kehilangan landmark bersejarah, piramida ini dipermak habis-habisan pada tahun 2000.

Hasilnya, bahan bangunan piramida tidak lagi tanah dan pasir melainkan batu. Lalu, bangunan yang terbuat dari kayu diganti jadi batu dan besi. Seluruh badan piramida diselimuti rumput. Serta, ada tangga yang bisa diakses untuk menuju puncak piramida.

Kini Piramida Austerlitz menjadi objek wisata yang terkenal di Utrecht. Sekeliling landmark itu dipenuhi dengan festival seru, kafe dan penduduk wisata lainnya.

Sumber :http://travel.detik.com/read/2013/08/16/133240/2331819/1520/belanda-juga-punya-piramida-lho?v9922021381
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Top Full PC Game
Copyright © 2013. Unik Kah - All Rights Reserved
Free Game : Download PC Game Full Version
Proudly powered by Blogger